Deretan Smartphone Kamera Terbaik. Kehadiran Smartphone dengan beragam fungsi jelas menjadi salah satu daya tarik yang kuat untuk dapat menarik konsumen. Bayangkan saja jika kita dapat melakukan berbagai macam pekerjaan hanya dengan satu alat akan sangat simple dan tentu menghemat waktu dan biaya.
Salah satu fitur yang menjadi daya tarik tersendiri adalah Fitur kamera. Kini banyak sekali Smartphone bermunculan dengan klaim sebagai kamera terbaik. Bagai para pecinta fotografi mungkin ponsel dengan kamera berteknologi tinggi yang tengah diincarnya dan berikut ini kami sajikan "Smartphone Dengan Kamera Terbarik.
Nokia 808 PureView
MWC (Mobile Word Congress) 2012 merupakan debut pertama bagi ponsel besutan vendor asal Finlandia tersebut. Smartphone ini juga merupakan ponsel andalan dari Nokia dimasa Symbian, karena dibekali dengan kamera yang memiliki kekuatan tinggi.
Nokia 808 PureView |
Di sisi spesifikasi, 808 PureView biasa saja. Ia memiliki bentang layar 4 inch dengan resolusi 360x640, prosesor 1,3 GHz, RAM 512MB, storage internal 16GB, slot microSD dan konektivitas HSPA 14,4Mbps. Handset ini masuk pasaran Indonesia pertengahan tahun lalu di harga Rp 6,5 juta. Jika berminat, saat ini harganya sudah turun meski tampaknya akan susah mencarinya.
Nokia Lumia 1020
Nokia Lumia 1020 |
Ya inilah ponsel terbaru dari Nokia yang belum lama ini dirilis. Ponsel dengan kekuatan kamera 41 Megapixel ini hadir sebagai penyempurna pendahulunya yakni Nokia 808. Nokia Lumia 1020 hadir sebagai Smartphone Dengan Kamera Terbaik versi Info Gadget. Terlebih ponsel ini dibekali dengan optik Carl Zeiss dan optical image stabilization yang diklaim mampu menghadirkan foto tajam dalam kondisi cahaya rendah. Termasuk untuk merekam video bebas blur dengan suara stereo meski dalam lingkungan berisik, berkat teknologi bernama Nokia Rich Recording.
Samsung Galaxy S4 Zoom
Samsung vendor ponsel asal Korea Selatan ini memang terlihat begitu agresif tahun ini setelah sukses meluncurkan Galaxy S4, S4 Mini, dan Active rupanya Samsung juga masih merilis satu ponsel lagi yang konon memiliki fitur kamera terbaik.
Jika dilihat secara detail bentuk desain dari S4 Zoom, desainya merupakan gabungan dari Galaxy S4 dan Galaxy Camera. Ya ponsel ini memang dibekali fitur kamera mumpuni yakni 16 Megapixel yang turut langsung membawa ponsel ini menjadiSmartphone Dengan Kamera Terbaik Versi Info Gadget.
Samsung Galaxy S4 Zoom |
Tak hanya sampai disitu, kamera berkekuatan 16MP ditopang dengan 10x optical zoom serta OIS (Optical Image Stabilization). Xenon Flash dan sebuah LED telah disiapkan di bagian belakangnya. Samsung turut membekali Galaxy S4 Zoom dengan kontrol manual untuk melakukan zoom pada bagian lensanya.
Belum diketahui kapan peluncuran dan berapa harga Galaxy S4 Zoom di Indonesia. Kemungkinan besar dalam waktu dekat dengan harga premium atau lima jutaan ke atas.
Sony Xperia ZR
Smartphone Kamera Terbaik selanjutnya disandang oleh ponsel besutan Sony dengan Sony Xperia ZR. Ponsel ini hadir dengan fitur unggulan khas Sony yakni sisi kamera yang memiliki kekuatan 13 MP. Tak hanya itu ponsel ini juga mampu diajak berfotografi didalam air dengan kedalaman 1,5 Meter selama 30 menit.
Sony Xperia ZR |
ZTE Grand S
ZTE Grand S |
Ponsel terbaru yang turut masuk ke dalam jajaranSmartphone Android Terbaik ini juga kini turut terdaftar dalam Smartphone Kamera Terbaik. Seperti yang diketahui, ZTE Grand S memiliki fitur kamera yang cukup menonjol dan mumpuni yang mampu bersaing dengan vendor terkenal lainnya. Tak tanggung-tanggung ZTE melengkapi fitur kamera dengan resolusi 13MP yang dilengkapi dengan lampu flash dan kemampuan dalam hal merekam video hingga 1080p yang menjadikan ponsel ini terpilih sebagai Smartphone Android Terbaik Tahun 2013 versi Info Gadget.
LG Optimus G2
Ponsel yang satu ini juga tak kalah mumpuni di sisi kameranya, ya LG Optimus G2 yang tahun ini juga menyabet gelar yang sama seperti ZTE Grand S yakni Smartphone Android Terbaik, kini kembali mencatatkan namanya di Daftar Smartphone Kamera Terbaik.
LG Optimus G2 |
LG Optimus G2 hadir dengan fitur kamera berkekuatan 13 MP. Berbekal layar berukuran 5 Inch dengan perlengkapan Full HD 1920 X 1080 pixel yang menyajikan layar yang menawan, ponsel ini dapat menghasilkan kualitas gambar yang bagus dan terbilang high. Disisi dapur pacu ponsel ini ditopang dengan Prosesor Snapdragon S4 Quad Core berkecepatan 1,5 GHz yang dipadu dengan RAM 2 GB sehingga menghasilkan kinerja yang Gahar.
Sebenarnya masih banyak lagi Smartphone Dengan Kamera Terbaik yang masih belum masuk ke daftar ini dan mungkin rekan-rekan dapat menambahkannya sendiri karena ini hanyalah versi dari Info Gadget. Jadi mohon maaf jika ada salah satu Smartphone pilihan rekan-rekan yang tak tertera di tulisan diatas.
+ komentar + 1 komentar
artikelnya sangat bagus , jangan lupa baca ini juga yah :
KameraQQ
Login KameraQQ
Daftar KameraQQ
Asal Usul KameraQQ Situs Betting Resmi
Daftar KameraQQ Agen Paten
Begini Cara Deposite di KameraQQ Situs Betting
ID Pro PKV Paten di KameraQQ
Post a Comment